Buku ini membahas tentang sejarah Syaf’iyah dan Asy’ariyah serta hubungan keduanya dan pembangannya di Dunia Islam.
Ditulis oleh Ahli Sejarah terkemuka Dr. Ali Muhammad Ash-Shallabi dan diterbitkan oleh Penerbit al-Azhar.
Deskripsi & Harga Buku Syafi’iyah dan Asy’ariyah
Judul | Syafi’iyah & Asy’ariyah |
Penulis | Dr. Ali Muhammad Ash Shallabi |
Penerbit | Al Azhar |
Ukuran | 14 x 20.5 cm |
Halaman | 360 halaman |
Cover | Softcover |
Berat | 400 gr |
ISBN | |
Harga |
Sinospis Buku
Hari ini, konflik pemikiran yang cukup serius melibatkan ulama yang terpecah menjadi dua kelompok. Mereka saling menuduh sesat dan bid’ah. Membuat mereka sibuk, hingga melupakan medan tempur yang hakiki.
Padahal, tanda utama kesuksessan seorang da’i adalah kalau ia isa mempelajari dan memahami realita pada masanya. Kemudian ia memfokuskan dakwahnya untuk memerangi tantangan yang dominan di zamannya.
Pada permulaan abad ke-4 hingga pertengahan abad ke-5, ulama Asy’ariyah dan ulama Ahlu Hadits bahu membahu membela As-Sunnah, melawan aliran Jahmiyah, Mu’tazilah, dan Rafidhah.
Perselisihan di antara mereka hanya sebatas pada masalah dialog ilmiah, tetapi mereka tetap menjaga dari tuduhan sesat dan bid’ah dalam masalah akidah dan hukum.
Sampai kemudian muncul Ibnu Al Qusyairi yang sangat terkenal ekstrim dan sangat fanatik terhadap pendapatnya.
Asy’aiyah memiliki jasa besar dalam menghancurkan hegemoni kaum Mu’tazilah Rafidhah, dan Jahmiyah. Peran dan jasa mereka, bahkan diakui oleh Ibnu Tamiyah, sosok yang selama ini justru dianggap berseberangan dengan mereka.
Ibnu Taimiyah bersikap adil terhadap ulama Asy’ariyah. Kendatipun terlibat perdebatan yang sengit dengan mereka, beliau mengakui hal-hal positif dan kegigihan mereka dalam berkhidmat pada Islam dan membelanya.
Ibnu Taimiyah juga menyebutkan kelebihan Abu Al Hasan Al Asy’ari yang sangat antusias membela ulama-ulama ahli ahdits, dengan mengatakan,
“Beliau selalu membela pendapat ulama-ulama ahli hadits dalam masalah-masalah yang dipertentangkan antara mereka dengan lainnya.”
Dalam buku ini, penulis menawarkan solusi. Sebagaimana pesan Baginda Nabi SAW, sebaik-baik perkara adalah pertengahan. Begitu sikap yang juga diambil para Ulama Ahlus Sunnah.
Detail ceritanya, bisa disimak dalam Bab II buku terbaru kami, Syafi’iyah Asy’ariyah. Sejarah, Hubungan, dan Perkembangan di Dunia Islam
Daftar Isi Buku Syafi’iyah dan Asy’ariyah
Daftar Isi – iii
Pengantar Penerbit – vi
Madrasah Nizhamiyah Pada Era Dinasti Saljuk
Pembahasan Pertama:
Awal Berdiri dan Tujuannya – 9
Pertama: Awal Beridirinya – 9
Kedua: Tujuan Pembelajaran Madrasah-Madrasah Islam, Khususnya Madrasah Nizhamiyaha – 20
Ketiga: Perangkat-Perangkat Nizham Al-Mulk dalam Mencapai Tujuannya dan Menyelesaikan Persoalan – 23
Keempat: Penataan Fakultas pada Madrasah Nizham Al Mulk – 33
Kelima: Pengaruh Madrasah Nizhamiyah pada Dunia Islam – 39
Pembahasan Kedua:
Imam Syafi’i dan Pengaruhnya di Madrasah Nizhamiyah – 43
Pertama: Nama, Nasab, dan Sekilas Biografinya -44
Kedua: Prinsip-Prinsip Imam Syafi’i dalam Menetapkan Akidah – 62
Ketiga: Akidah Imam Syafi’i tentang Iman dan Metode Penetapannya – 73
Keempat: Tauhid Uluhiyah – 76
Kelima: Metode Imam Syafi’i dalam Ber-istidlal atas wujud Allah Azza Wajalla – 81
Keenam: Mengesakan Nama-Nama dan Sifat-Sifat Allah Azza Wajalla – 84
Ketujuh: Akidah Imam Syafi’i tentang Para Shahabat – 87
Kedelapan: Unsur-Unsur Manhaj Fikih Imam Syafi’i – 98
Kesembilan: Apakah Imam Syafi’i Termasuk Mujadid? – 99
Pembahasan Ketiga:
Al-Imam Abu Al-Hasan Al-Asy’ari – 105
Pertama: Nama, Nasab, Tempat Tinggal, Kelahian, dan Kedudukannya di Bidang Keilmuan – 105
Kedua: Fase-Fase yang dilalui Abu Al-Hasan Al-Asy’ari – 109
Ketiga: Rahasia Kebesaran Al-Imam Abu Al-Hasan Al-Asy’ari dalam Sejarah – 119
Keempat: Akidah yang dipegangi oleh Abu Al-Hasan Al-Asy’ari sampai Wafat – 138
Kelima: Kegigihan Orang-Orang Asy’ariyah dalam Membela Al-Qur’an dan As-Sunnah – 146
Pembahasan Keempat:
Ulama-Ulama Terkenal Pengajar Madrasah An-NIzhamiyah Pada Masa Bani Dinasti Saljuk – 165
Pertama: Abu Ishaq Asy-Syirazi – 165
Kedua: Imam Al-Haramain Abdul Malik Al-Juwaini – 172
Pembahasan Kelima:
Al-Imam Al-Ghazali, Seorang Guru Besara Madrasah An-Nizhamiyah – 195
Pertama: Nama, Nasab, dan Masa Kecilnya – 195
Kedua: Sikap Al-Ghazali terhadap Aliran Syi’ah Bathiniyah – 210
Ketiga: Sikap Al-Imam Al-Ghazali terhadapa Para Filsuf dan Filsafat – 221
Keempat: Al-Ghazali dan Ilmu Kalam – 237
Kelima: Al-Ghazali dan Tasawuf – 243
Keenam: Peran Al-Ghazali dalam Reformasi – 265
Ketujuh: Al-Ghazali dan Ilmu Hadits – 309
Kedelapan: Kitab Ihya’ ‘Ulum Ad-Din – 312
Kesembilan: Sikap Al-Ghazali terhadap Penjajahan Pasukan Salib – 320
Kesepuluh: Al-Imam Al-Baghawi: Kegigihannya dalam Berkhidmat kepada Al-Qur’an dan As-Sunnah pada masa Dinasti Saljuk – 336
Kesebelas: Syekh Al-Islam Abu Ismail Al-Anshari Al-Harawi – 346
Download Daftar Buku Syafi’iyah dan Asy’ariyah
Silahkan download daftar isi buku disini.
Tinggalkan Balasan